Alen Jelen ka Madureh

November 07, 2013

Pantai Lombang
Alen jelen ka Madureh itulah Stiker yang dikasikan salah satu temen BPT (Backpacktor) ke emak, emang apa artinya? Artinya simple saja, Jalan jalan ke Madura *dahi mengenyit* , emang ngapain jalan jalan ke Madura? di Madura ada apaan? sampe kita harus explore Madura? garam? berkuliner sate madura? atau rujak madura? atau ??? #simpandalamhati sate ayam dan rujak madura banyak dekat rumah, enak lagi, trus ngapain juga harus kesana?. Jujur emak takut sih, waktu denger teman teman mau explore pulau Madura, emak sempat ragu, ikut nggak ya? *garuk2kepala* tahu sendiri kan orang Madura terkenal dengan Carok dan Celurit *Kaboorrr*. 

Selain itu juga kita jarang denger tempat keren di Madura, mau lihat Tambak Garam? (banyak juga ditempat emak), trus ngapain harus susah susah explore ke Madura? Udah Gitu Taruhan Nyawa, Hiiiiiiiiiii *garuk garuk tanah*. Oke Oke (bidadari baju putih Berbisik) kenapa harus negatif point dengan apa yang orang katakan? bukankah Indonesia terkenal dengan berbagai suku? Keragaman akan terasa Indah jika kita menghormati dan berusaha mengerti. 

Akhirnya emak putusin ikut explore Pulau Maduradan saatnya Izin sama Ibu. Maklum ibu punya pengalaman sangat tidak mengenakkan sama orang Madura, jadi emak was was klo Ibu nggak kasih Izin. 
Bu,seperti biasa aku mau berangkat ngetrip (tanyaku). 
Ngetrip kemana ? (jawab Ibu). 
Ke madura (jawabku). 
Apaaaaaa???? *kaget+mata melotot*. 
Apa ibu nggak salah denger? emang kamu nggak punya tempat lain buat ngetrip? emang kamu bosen hidup? Ibu selama ini kasih izin kemanapun kamu mau ngetrip,tapi kenapa harus ke Madura? *hening sesaat*.

(Dengan wajah memelas) emak bilang ke Ibu "Bu, aku tahu klo Ibu punya pengalaman tidak mengenakkan sama Orang Madura, tapi nggak semua orang Madura kayak gitu kan? nggak semua orang sama kan? Bu, terkadang kita cepat menghakimi seseorang tanpa kita tahu apa yang terjadi, kita sering denger klo orang Madura, salah dikit, langsung clurit, apa bener seperti itu? kita hanya sering denger, dan menghakimi, alangkah baiknya jika kita mengenal dari dekat seperti apa dan bagaimana mereka, aku banyak kenal teman2 dari Madura, mreka baik kok" *hening sejenak*. 

Dengan alasan yang bagus dan meyakinkan, akhirnya ibu kasih izin emak explore Madura dengan satu kalimat "Pastikan kamu jaga diri dan pulang dalam keadaan Hidup" . InsyaAllah.
Brangcusss, janjian ketemuan sama anak BPT di gerbang Suramadu. Uhuiiii Si revo sudah jelajah Dari Ujung timur Jatim (banyuwangi) sampai ujung barat Jatim (Pacitan). Saatnya si Revo Kenalan sama aspal Madura. ehhh setelah tiba di gerbang Suramadu dan ketemu sama teman2 BPT, ternyata Si Revo harus "Nangkring" karena ternyata ada teman yang boncengin emak,Oke dah. Bismillah.

Kemana dan apa saja kah di Madura, ternyata banyak banget, Mulai dari Pantai, bukit, Api Abadi,keraton bahkan Pulau Ajaib, lengkap dan ternyata orang Madura Baik baik kok, nggak seperti 'kata orang'. Jadi Jangan menghakimi *nunjuk tangan*,datang dan Buktikan dengan mata kepala sendiri, Buka mata dan start travelling. emak share ya itinerary expore Madura. Kita Start berangkat dari gerbang Suramadu jam 21.00 WIB

Destinasi Pertama : Api Yang Tak Kunjung Padam


Destinasi Ke dua Sunrise Pantai Jumiang.



Destinasi ke tiga : Keraton Sumenep.



Destinasi ke empat : Pantai Lombang.


Destinasi ke lima Kapur Putih


Destinasi ke enam Pantai Slopeng





Destinasi ke Tujuh : Air Terjun Toroan 




Destinasi Terakhir Pulau Ajaib



Asyikkan Pulau Madura? Disini kita dapat semua, mulai pantai, air terjun, keraton, seni batu kapur putih bahkan Pulau ajaib. dan ternyata masih ada hidden paradise lagi di Madura, tungguin ya........




You Might Also Like

0 $type={blogger}

Follow Twitter

Follow Instagram