Kepala Dipegang 'Bencong' di India Gate
February 03, 2013
Tiap kali denger kata INDIA, apa yang ada dipikiran kamu? Pasti ngejawab Joget & Tari India, Taj Mahal atau saree (sari, sexy keliatan pusernya)? Bener banget, tapi itu mah hal umum yang diketahui kebanyakan orang. Aku menyebut India sebagai The Most Cultural Country #mikir, he he he maksud emak tuh, India yang perpenduduk lebih dari semilyar dan mayoritas penduduknya beragama Hindu, masih memegang penuh, melaksanakan dan menghormati (xixixi kayak undang2) nilai budaya dan tradisi mereka. Tradisi bukan hanya dijalankan waktu upacara adat atau ada acara hajatan, tapi dimulai dari kehidupan sehari-hari. Mulai dari cara mereka berpakaian hingga peribadatan. Nah di India, para perempuan masih menggunakan saree (sari, baju khas ala India) tiap hari dan juga salwar suit (sejenis celana aladin dan baju gamis) yang dilengkapi dengan dupatta (selendang) #nontonfilm. Andai Saja *berangan-angan (diri ini memakai kebaya & sewek, cieeeeeee ning nong ning gong) di Indonesia kita tercintai ini, kita masih menggunakan pakaian adat kita setiap hari, betapa cantik dan mempesonanya, seindah keagungan alam kita yang terbentang dari sabang sampai merauke, dari dalam lautan hingga puncak pegunungan.
India Gate |
India Gate ( So India..People and culture) |
Lanjut tentang India, nah di Ibukota New Delhi, kita bisa menikmati peninggalan sejarah dan sekaligus monumen India Gate. apasih sebenarnya India gate itu? pintu masuk ke India? Gerbang? atau apa? Nah karena emak bukan ahli sejarah, kita Copas saja dari mbah wiki tentang India Gate. Di depan India Gate ini kita bisa melihat kantor DPR India, ha ha ha lebih tepatnya parlemen atau president house. Disekitar India Gate ada canopy unik bergaya India dan air mancur serta danau (buatan kecil) he he he lebih tepatnya kolam air.
India Gate ( Under The Gate View) |
Klo pas jalan-jalan ke India Gate emaak saranin datang sore hari menjelang Maghrib, kita bisa duduk santai di hamparan rumput hijau, menunggu sunset datang dibalik India gate dan tembus ke arah president house, mencium aroma dupa khas India, burung beterbangan, suara gagak dan kita bisa menikmati itu semua sambil cemilan jajanan India (rasa rempah) ada kacang kulit, chana daal, es, banyak dah, Diiringi dengan deru suara music dari klakson mobil, autoriksaw (bajai klo disini), traffic lalu lintas Delhi yang padat karena pas jam pulang kantor.
India gate selalu dijaga oleh tentara India, bajunya keren banget, baju tentara + memakai sejenis turban warna warni dikepala + kumis garang (siap grak). he he he asyik buat teman foto,uniqly India.
Ketika Sang surya telah tenggelam #singasong eng ing eng, India gate pun berubah penampakannya (emang hantu, buahahaha). Di malam hari India gate disinari oleh lampu warna orange, kelihatan begitu indah dan megah. tapi sayang, kamera ku hanyalah camera poket zaman dulu yang masih menggunakan film *melas. Waktu sang bintang bercahaya dan enak enak duduk santai tiba-tiba "seseorang" memegang kepalaku(*kaget,mata perbelalak*) sambil membaca mantra dan berdoa. Adik ipar emak hanya meminta untuk diam dan mendengarkan sambil nahan tawa *lempa sandal*. Kuperhatikan wajah, make up,gaya dandanan dengan menggunakan saree dengan warna super ngejreng dan suara yang serak serak basah menggelegar rasanya pingin ketawa gegulungan #ngakakhabis (buahahahaha) tapi apa daya emak harus tetap hikmat menjalani "proses" doa. Setelah selesai baca doa dan mantra, adik ipar kasikan uang kepadanya dan dia pun pergi dengan berjalan lemah gemulai dan tentu saja, emak keluarin semua tawa gegulungan yang tertahan #alamakkk ternyata Bencong India dengan menggunakan saree. Nah akhirnyanya adikku cerita, klo India mereka disebut Hijra (semoga tuliasannya bener). Orang India percaya bahwa seorang Hijra bisa memberikan berkah dan doa kepada orang yang didoakan. Emak pun tanya ke dia, doa apa sih yang dia bacakan buat emak? *penasaran* Ya doanya standart saja, semoga panjang umur, sehat, kaya, lancar rezekinya dan semoga kalian selalu bahagia dan hidup bersama. What????????? eh mbak hijra, ini adik Ipar bukan suami *lempar konde*. Apapun itu, emak sangat menghormati adat dan tradisi negara India, begitu indah+bersahaja jika kita bisa melestarikan kebudayaan kita.
India Gate (Night View) |
0 $type={blogger}