7 Peradaban Islam di Kota Delhi
February 23, 2015
1. Qutub
Minar
Masuknya Dinasti Islam di Delhi dimulai dengan
kemenangan Sultan Qutab-Ud-Din Aibak atas raja Hindu di Delhi, Ibukota India
pada abad ke 11. Sebagai tanda kemenangan, Sultan Qutab-Ud-Din Aibak
menginstruksikan untuk mendirikan sebuah menara. Qutub Minar (minar bahasa
urdu) yang berarti menara memiliki ketinggian 73 meter dari atas permukaan
tanah. Qutub Minar dipergunakan sebagai menara pengawas keamanan dan juga
tempat Adzan berkumandang. Di kaki Qutub Minar terhampar masjid Quwwatul Islam, Masjid yang pertama Kali
dibangun di India.
2. Lal
Qila
Lal Qila atau istana
merah yang akrab dikenal sebagai Red Fort adalah Istana pada kaisar Mughal.
Didirikan pada abad ke 16 oleh Kaisar Mughal generasi kelima, Shah Jahan. Berada
di kawasan kota tua Delhi. Masuk dalam daftar warisan dunia UNESCO dan merupakan
peninggalan bangunan bersejarah terbesar di Delhi.
Lal Qila |
3. Jama‘
Masjid
Selain Lal Qila, Shah Jahan juga membangun Masjid
megah yang tepat berada di depan Lal Qila. Masjid bertipe terbuka ini dikenal
sebagai Masjid terbesar dan terindah di India. Masjid bernama asli Masjid I-Jahan-Numa ini sanggup menampung 25.000 jamaah
sekaligus.
4. Humayun’s
Tomb
Bangunan megah ditengah keramaian kota Delhi ini
adalah tempat persemayanan terakhir raja Humayun. Beliau adalah Kaisar Mughal
generasi kedua.
5. Purana
Qila
Purana Qila yang berarti Istana tua ini adalah istana
tertua dari tiga istana yang ada di Delhi. Didirikan oleh Raja Humayun dan
sempat dikuasai oleh beberapa Raja lain. Ditempat ini Raja Humayun menghembuskan
nafas unyuk terakhir kalinya. Beberapa kisah misteri terbungkus didalamnya.
Selain itu juga, Purana Qila juga dianggap membawa sial bagi Raja yang
menguasainya.
6. Lodi
Garden
Salah satu taman yang berada di Kota Delhi ini
memiliki kombinasi sempurna, yaitu taman
cantik penuh bunga dan hamparan bangunan bersejarah sejak abad ke 14 yang
memiliki arsitektur Islam nan Unik. Selain menyimpan ratusan varietas bunga. Disini
terdapat makam Sultan Lodi, Dinasti yang pernah memimpin kota Delhi selama
puluhan tahun lamanya. Nama Taman ini diambil dari nama beliau.
7. Safdarjung‘s
Tomb
Makam Safdarjung yang dibangun pada abad ke 17 ini memiliki
gaya arsitektur Islam dihiasi dengan ornamen cantik dan merupakan bangunan
terakhir yang didirikan pada era kekaisaran Mughal.
Safdarjung's Tomb |
Selain
tujuh peradaban tersebut. Di kota Delhi masih banyak kita temukan peninggalan
peradaban Islam yang tersebar hampir diseluruh pelosok Kota. Berjalan melewati
jalanan padat kota Delhi, kita seakan terlempar dimasa lampau. Peninggalan bersejarah
itu dapat dengan mudah kita temukan ditepi jalan. Menarik bukan? Ayo berwisata
religi ke negeri Mahabharata ini. Jika kamu masih ragu dengan keamanan di
India. Baca Tips travelling aman di India (Terutama Cewek).
12 $type={blogger}
Subhanallah! Jadi makin mupeng ke India... Menarik banget ini, mbak :)
ReplyDeleteMatur Nuwun. Masukkin List sekalian wisata religi.
DeleteJadi pingin ke India ...
DeleteBerangkatttttt
DeleteCkckckckckck... apik2e, Rek...Btw 25 juta menungso kuwi ditampung nang New Delhi, yo. New Delhi dhewe luwase sakpiro, Zulfa? Podho karo Jakarta? ira
ReplyDeleteInggih mbak, sedoyo ditampung nang Delhi iku menurut data tertulis. Tapi diperkiranakan lebih, mungkin sekitar 27 jt. Delhi luas hampir podho karo Jakarta. Nek Nang India rumah padat tumpuk 5. taman sak cuil.
DeleteWaaah banyak juga ya peradaban islam yang tertinggal di Delhi, selama ini yang saya tau dari media kalau Delhi itu kumuh dan kurang menarik.
ReplyDeleteBukan hanya Delhi Mbak Lina, Hampir seluruh India itu kumuh da kurang menarik. Kecuali pegunungan Himalaya. Nek Peradaban Islam hampir ada diseluruh kota, cuman Delhi punya lebih banyak.
DeleteMenakjubkan.
ReplyDeleteOh jadi Qila itu artinya merah ya mbak :)
Qila itu Istana, Lal itu Merah :) Edisi belajar Urdu/Hindi
Deleteyang qila lal itu pernah liat di tivi, klo yang makam itu kok mirip taj mahal ya? apa emang itu? kok warnanya agak beda mbak?
ReplyDeleteBukan. Itu Safdarjung tomb. Makam yang dibangun Era Islam Kaisar Mughal memiliki banyak kemiripan. Ini peninggalan di Delhi. Kalao Taj Mahal di Agra. Ayooo Ke India .....
Delete